Inilah Penyebab Detergen atau Sabun Cuci Baju Terasa Panas Ditangan

- Selasa, 14 Maret 2023 | 16:56 WIB
Alasan tangan kamu suka panas setelah mencuci baju. (freepik.com - KABARBUANA)
Alasan tangan kamu suka panas setelah mencuci baju. (freepik.com - KABARBUANA)


KABARBUANA.COM – Ketika kamu mencuci baju menggunakan detergen bubuk, tentu kamu akan mencampurkan detergen tersebut bersama air menggunakan tanganmu.

Pada saat itu, kamu akan merasakan panas ditangan akibat detergen yang terkena air.

Detergen memiliki beberapa zat yang terkandung didalamnya. Di antaranya yaitu surfaktan, builder, natrium silikat, optical brightener, fragrance, colorant, natrium sulfat, enzim, serta zat aditif lain.

Pada beberapa zat yang terkandung dalam detergen tersebut, ada zat-zat yang menjadi penyebab panasnya detergen akibat terkena air.

Baca Juga: Catat! Inilah Surat Yang Bisa Kamu Baca Saat Sholat Sunnah Qobliyah Subuh Dari K.H. Maimoen Zubair

Zat-zat penyebab detergen menjadi panas karena terkena air, yaitu:

Pertama yaitu surfaktanPada detergen bubuk kebanyakan, surfaktan yang digunakan yaitu linier alkil benzene sulfonate.

Zat ini dapat menyatukan campuran yang terdiri atas minyak dan air. Hal ini disebabkan karena zat ini tersusun dari molekul yang memilki gugus polar suka air (hidrolik) dan gugus non polar yang suka minyak (lipofilik).

Linier alkil benzene sulfonat ini ketika dicampur dengan air akan bereaksi secara eksotermis dengan melepaskan energi ikatan antar atomnya ke lingkungan.

Hal inilah yang menjadi penyebab rasa panas ketika detergen dicampur air.

Baca Juga: Semangat : Perasaan Manusia Ketika Memperjuangkan Sesuatu Yang Mereka Inginkan

Zat ini dapat mengiritasi kulit dan mata. Apabila kandungan zat yang terkandung dalam zat semakin besar, maka efek yang ditimbulkanpun akan besar.

Selanjutnya yatu Builder Natrium Karbonat. Na2CO3 (natrium karbonat atau sodium karbonat) sering ditambahkan pada detergen bubuk untuk memudahkan meratanya bahan pembersih selama proses pencucian.

Senyawa tersebut dinamakan dengan senyawa alkalis. Selain itu, natrium karbonat sangat bagus untuk menghilangkan alkohol dan noda lemak yanga ada dipakaian.

Ia juga dapat membantu proses pengumpulan kotoran.

Halaman:

Editor: Fafi Masiroh

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Kronologi Kasus Bullying di Binus School Serpong

Selasa, 20 Februari 2024 | 16:23 WIB

Kunci Buat yang Mau Berkembang, Lakukan Cara ini!

Senin, 19 Februari 2024 | 06:19 WIB

Cara Biar Bisa Dapat Skor >200 TBS LPDP, Coba ini!

Minggu, 18 Februari 2024 | 13:05 WIB

Cara Mencegah Praktik Bullying di Sekolah, Apa Saja?

Selasa, 13 Februari 2024 | 10:08 WIB
X